Rencana ETF HBAR dan Prediksi Harga HBAR 2025, Bisa Tembus $5?

2024-12-31

ETF HBAR dan Prediksi Harga HBAR 2025

BittimeRumor tentang rencana peluncuran ETF HBAR memicu antusiasme. Jika disetujui, HBAR diprediksi akan mengalami lonjakan harga. 

Lalu, apakah harga HBAR dapat tembus level $5. Baca artikel ini untuk mengetahui prediksi harga HBAR 2025!

join registrasi lucky draw.webp

Prediksi Harga HBAR 2025: Performa di 2024

Untuk prediksi harga HBAR 2025, mari kita performa HBAR di 2024. Token ini menunjukkan performa yang mengesankan sepanjang tahun 2024. 

HBAR mencatat lonjakan harga sebesar 121% dalam 30 hari terakhir, dengan harga saat ini berada di kisaran $0,2924, naik 6,2% dalam 24 jam terakhir.

Menurut salah satu analis kripto bernama Shawn, target harga konservatif HBAR adalah $1,50 dalam waktu dekat, dengan potensi mencapai ATH di antara $4 hingga $5 pada tahun 2025.

Baca Juga: Analisis Harga Hedera (HBAR) di Awal Desember

Prediksi Harga HBAR 2025: Kolaborasi Hedera

Salah satu hal yang mendorong optimisme prediksi harga HBAR 2025 adalah inovasi teknologi dan kolaborasi strategis yang dilakukan Hedera. 

Pada Q3 2024, Hedera meluncurkan Asset Tokenization Studio, toolkit open-source yang mempermudah penerbitan dan pengelolaan aset token seperti obligasi dan ekuitas di jaringannya.

Selain itu, Hedera mencatat peningkatan signifikan dalam beberapa metrik kunci, seperti:

1. Pendapatan HBAR naik 85%.

2. Kontrak aktif harian meningkat 24%.

Di sektor pembayaran global, Hedera juga memperluas pengaruhnya dengan bekerja sama dengan institusi keuangan besar dari Korea Selatan, Thailand, dan Taiwan.  

Baca Juga: Prediksi Harga HBAR Akhir Tahun 2024: Bisa Tembus $0,5?

Prediksi Harga HBAR 2025: Rumor ETF HBAR

Salah satu isu besar yang sedang hangat dibahas adalah kemungkinan peluncuran ETF HBAR Spot. 

Jika disetujui oleh SEC pada tahun 2025, ETF ini dapat memberikan akses lebih luas kepada investor tradisional untuk berinvestasi di HBAR, sehingga mendorong kenaikan harga token ini.

Tidak hanya itu, Hedera juga dilaporkan sedang menjajaki integrasi dengan raksasa teknologi seperti NVIDIA dan Intel, yang berpotensi memperkuat posisinya di industri blockchain dan AI.

Baca Juga: Recap Hedera Hashgraph (HBAR) Q1-Q4 2024

Prediksi Harga HBAR 2025: Capai Level $5

Meskipun ada banyak optimisme, masih ada beberapa tantangan untuk prediksi harga HBAR 2025 menembus level $5, seperti penurunan TVL dan terbatasnya insentif staking. 

Namun, jika Hedera berhasil memecahkan pola descending triangle, harga HBAR dapat naik hingga $0,53 dalam jangka pendek. 

Dalam skenario optimis, prediksi harga HBAR 2025 bisa mencapai $5, terutama jika peluncuran ETF disetujui oleh SEC.

Baca Juga: Prediksi Harga Hedera (HBAR) 2025 dan Jangka Panjang

FAQ Hedera (HBAR)

Apa itu Hedera (HBAR)?

Hedera adalah platform yang menggunakan teknologi unik "hashgraph" untuk mendukung DApp. Token asli Hedera, HBAR, digunakan untuk membayar transaksi di jaringan dan menjaga keamanan melalui mekanisme staking.  

Apa Keunggulan Hedera (HBAR) Dibandingkan Blockchain Lainnya?

Hedera menawarkan kecepatan transaksi tinggi, biaya rendah, dan efisiensi energi yang jauh lebih baik dibandingkan blockchain lainnya. Hedera juga memiliki tata kelola yang kuat melalui dewan anggota global yang mencakup perusahaan besar seperti Google dan IBM.

Bagaimana Cara Beli Hedera (HBAR)?

Hedera (HBAR) dapat dibeli melalui berbagai platform exchange seperti Bittime, hanya dengan mengunjungi halaman trade di website resmi Bittime. 

Cara Beli Crypto di Bittime

Cara Beli NEW.webp

Ingin trading jual beli Bitcoin dan investasi crypto dengan mudah? Bittime siap membantu! Sebagai exchange crypto Indonesia yang terdaftar resmi di Bappebti, Bittime memastikan setiap transaksi aman dan cepat.

Mulai dengan registrasi dan verifikasi identitas, lalu lakukan deposit minimal Rp10.000. Setelah itu, kamu bisa langsung beli aset digital favoritmu!

Cek kurs BTC to IDR, ETH to IDR, SOL to IDR dan aset kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.

Selain itu, kunjungi Bittime Blog untuk mendapatkan berbagai update menarik dan informasi edukatif seputar dunia crypto. Temukan artikel terpercaya tentang Web3, teknologi blockchain, dan tips investasi aset digital yang dirancang untuk memperkaya pengetahuan kamu dalam dunia kripto.

Referensi

Coinspeaker, Hedera Hashgraph ETF Rumors Lead to Bullish HBAR News and Analyst’s $5 HBAR Price Prediction for 2025, diakses pada 31 Desember 2024.

 

Penulis: IPR

Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.

Lucky Draw Rp15 Juta
Rate and Review

Blog Bittime

Harga Pepe Coin Hari Ini 1 PEPE Berapa Rupiah.webp
Harga Pepe Coin Hari Ini: 1 PEPE Berapa Rupiah?

Cek harga terbaru Pepe Coin (PEPE) hari ini! Cari tahu berapa 1 PEPE dalam IDR dan performa pasar terkini, termasuk perubahan harga harian dan volume perdagangan.

2025-01-01Baca