Kerja Sama ZAN dan Mysten Labs Bangun Infrastruktur Web3

2024-08-13

Kerja Sama ZAN dan Mysten Labs Bangun Infrastruktur Web3.webp

BittimeZAN, merk teknologi web3 dari Ant Digital Technologies, mengumumkan kemitraan strategis dengan Mysten Labs. Kemitraan ini bertujuan untuk mempercepat pengembangan dan adopsi aplikasi web3 dengan mengintegrasikan teknologi Sui ke dalam ekosistem ZAN.

banner staking coin.webp

Kolaborasi untuk Masa Depan Web3

Melalui kerja sama ini, ZAN akan mengoperasikan node RPC Sui. Inilah yang akan meningkatkan skalabilitas dan aksesibilitas blockchain Sui bagi pengembang dan pengguna di kawasan Asia Pasifik. 

Selain itu, Mysten Labs akan memberikan dukungan teknologi kepada ZAN dalam dua area utama: infrastruktur KYC (Know Your Customer) dan layanan node RPC. ZAN akan menyediakan layanan KYC untuk proyek-proyek yang dibangun di atas Sui, memberikan solusi kepatuhan yang penting bagi blockchain ini.

Baca juga: DOGS Listing: Ini Semua yang Wajib Kamu Ketahui!

Cobe Zhang, Chief Operating Officer ZAN, menyatakan bahwa mereka sangat antusias untuk membangun kemitraan dengan Mysten Labs. Ia melanjutkan bahwa Sui adalah blockchain publik yang berfokus pada teknologi dan penciptaan nilai, dengan ekosistem yang kaya dan aplikasi yang beragam. 

“Sama seperti ZAN yang berasal dari tim yang digerakkan oleh teknologi, kami berkomitmen untuk membangun infrastruktur teknologi generasi berikutnya bagi industri Web3. 

Kami berharap dapat melakukan lebih banyak pertukaran teknis dan bersama-sama mempromosikan inovasi dan perkembangan di seluruh industri," ungkap Zhang.

Banner Blog.webp

Membangun Masa Depan yang Inovatif

Mysten Labs dan ZAN akan menjajaki berbagai peluang untuk membangun solusi di berbagai bidang. Di antaranya seperti pembayaran, data, identitas digital, dan lainnya. 

Ini diakukan dengan tujuan memberikan solusi inovatif yang bermanfaat bagi konsumen, bisnis, dan masyarakat lokal. Keduanya juga berkomitmen untuk menciptakan lingkungan kolaboratif dan berbagi perkembangan penting dari kemitraan ini saat dicapai.

Baca juga: Airdrop PocketFi, Segala yang Harus Kamu Ketahui

Adeniyi Abiodun, Chief Product Officer dan Co-Founder Mysten Labs, menyatakan bahwa mereka sangat senang dapat bekerja sama dengan tim ZAN dan Ant Digital Technologies untuk menghadirkan solusi e-KYC ke ekosistem aset digital yang lebih luas. 

“Kolaborasi ini menandai tonggak penting bagi Sui dan ekosistem web3 di Hong Kong serta kawasan Asia Pasifik. Dengan menggabungkan kekuatan kami, kami dapat mempercepat pengembangan aplikasi inovatif yang akan bermanfaat bagi jutaan pengguna," kata Abiodun.

Tentang Mysten Labs

Mysten Labs adalah tim yang terdiri dari para ahli terkemuka di bidang sistem terdistribusi, bahasa pemrograman, dan kriptografi, yang para pendirinya merupakan eksekutif senior dan arsitek utama dari proyek blockchain yang inovatif. Misi Mysten Labs adalah menciptakan infrastruktur dasar untuk web3.

Banner 2

Tentang ZAN

ZAN adalah merek teknologi dari Ant Digital Technologies untuk produk dan layanan Web3. Mereka didukung oleh TrustBase, stack teknis open-source dari AntChain Open Labs. 

ZAN menyediakan layanan yang kaya dan andal untuk inovasi bisnis dan platform pengembangan untuk upaya Web3. Produk keluarga ZAN meliputi ZAN eKYC, ZAN KYT, ZAN Smart Contract Review, ZAN Node Service, dan masih banyak lagi produk lainnya yang akan datang.

Cara Beli Crypto di Bittime

cara beli crypto di bittime

Kamu bisa beli dan jual aset crypto dengan cara yang mudah dan aman melalui Bittime. Bittime adalah satu aplikasi kripto terbaik di Indonesia yang sudah resmi terdaftar Bappebti. 

Untuk bisa beli aset crypto di Bittime, pastikan kamu telah melakukan registrasi dan menyelesaikan verifikasi identitas. Selain itu, pastikan juga kalau kamu punya saldo yang cukup dengan melakukan deposit sejumlah dana ke wallet. Sekadar informasi, minimal pembelian aset di Bittime adalah Rp10.000. Setelah itu, barulah kamu bisa melakukan pembelian aset crypto di aplikasi. Belajar Panduan Lengkap Cara Beli Crypto di Bittime

Pantau pergerakan grafik harga Bitcoin (BTC)Ethereum (ETH), Solana (SOL) dan kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.

Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.

Hamster Kombat Airdrop
Staking Baru di Bittime

Blog Bittime

Jawaban Vertus Daily Combo Hari Ini 18 September 2024.png
Jawaban Vertus Daily Combo Hari Ini 18 September 2024

Pecinta Vertus, bersiaplah untuk menguji keberuntunganmu! Vertus Daily Combo kembali hadir dengan tantangan seru pada Vertus Daily Combo 18 September 2024.

2024-09-18Baca