Koin HMSTR Bakal Jadi Fee Transaksi TON di Tonkeeper Wallet
2024-09-27Bittime - Koin HMSTR kini dapat digunakan untuk membayar biaya transaksi TON di dompet Tonkeeper. Pelajari lebih lanjut tentang integrasi terbaru dengan Hamster Kombat dan harga HMSTR.
Token HMSTR semakin mendapatkan perhatian setelah diumumkan akan menjadi salah satu alat pembayaran biaya transaksi TON di Tonkeeper Wallet.
Tonkeeper, dompet non-kustodian dalam ekosistem TON, telah menambahkan dukungan untuk HMSTR, yang terhubung dengan game web3 populer berbasis Telegram, Hamster Kombat.
Integrasi ini memberi pengguna lebih banyak fleksibilitas dalam mengelola transaksi mereka di jaringan TON, terutama bagi mereka yang aktif dalam ekosistem Hamster Kombat.
Fitur utama dari integrasi ini adalah pengguna dapat menggunakan koin HMSTR untuk membayar biaya transaksi TON melalui fitur Tonkeeper Battery. Fitur Battery ini dirancang untuk memudahkan pengguna dalam mengisi saldo dompet mereka dan melakukan transaksi tanpa hambatan.
Baca juga : Roadmap Hamster Kombat Terbaru, Bakal Ada NFT dalam Game
Menariknya, pengguna dapat menambah saldo baterai hanya dengan satu ketukan menggunakan kartu bank mereka melalui aplikasi Tonkeeper. Hal ini membuat proses transfer $HMSTR lebih mudah, terutama bagi pengguna yang mendapatkan token melalui airdrop tanpa memiliki TON.
Daniel Cawrey, Chief Strategy Officer Tonkeeper, menyebutkan bahwa fitur Battery ini sangat membantu pengguna yang ingin mengelola token HMSTR dengan lebih efisien. Fitur ini memberikan solusi bagi mereka yang tidak memiliki saldo TON namun ingin tetap bertransaksi menggunakan HMSTR.
Pengguna dapat menambahkan kripto ke Tonkeeper Battery mereka melalui jaringan TON, Apple App Store, dan Google Play Store.
Fitur ini dijadwalkan akan resmi diluncurkan pada 1 Oktober 2024. Setelah peluncuran ini, pengguna Tonkeeper yang mayoritas berasal dari Android dapat menikmati kemudahan dalam melakukan transaksi dengan menggunakan harga HMSTR yang kompetitif.
Pengguna juga dapat memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan HMSTR dari airdrop yang sedang berlangsung.
Hamster Kombat dan Ekosistem HMSTR
Sementara itu, game Hamster Kombat telah menarik perhatian lebih dari 300 juta pengguna sejak diluncurkan. Game berbasis Telegram ini memungkinkan pemain untuk mengoperasikan pertukaran mata uang kripto dengan cara yang interaktif dan menyenangkan, yakni mengetuk gambar hamster untuk mendapatkan koin digital.
Token $HMSTR kini telah tersedia di berbagai bursa kripto utama, termasuk Binance, Hashkey Global, OKX, Bitfinex, dan Bybit. Kamu juga bisa dapatkan token HMSTR to IDR di Bittime
Airdrop 300 miliar token HMSTR telah dimulai, dengan lebih dari 131 juta pemain terpilih untuk menerima hadiah ini. Hal ini tentunya membuat harga HMSTR semakin dinantikan oleh komunitas, terutama dengan adanya integrasi terbaru dengan Tonkeeper yang dapat meningkatkan adopsi.
Dengan fitur-fitur terbaru ini, koin HMSTR siap menjadi bagian penting dalam ekosistem TON dan Hamster Kombat.
Cara Beli Crypto di Bittime
Ingin trading jual beli Bitcoin dan investasi crypto dengan mudah? Bittime siap membantu! Sebagai exchange crypto Indonesia yang terdaftar resmi di Bappebti, Bittime memastikan setiap transaksi aman dan cepat.
Mulai dengan registrasi dan verifikasi identitas, lalu lakukan deposit minimal Rp10.000. Setelah itu, kamu bisa langsung beli aset digital favoritmu!
Cek kurs BTC to IDR, ETH to IDR, SOL to IDR dan aset kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.
Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.