Migrasi Token Galxe (GAL) ke Gravity (G), Begini Cara Konversinya!

2024-07-04

Migrasi Token Galxe

BittimeGalxe (GAL) mengumumkan migrasi token Galxe ke token Gravity (G). Migrasi token ini telah disetujui oleh komunitas melalui proposal GP-25 dan GP-30. Proses migrasi ini bertujuan untuk menyederhanakan dan menyatukan pengalaman pengguna di dua ekosistem tersebut.

Lucky Draw Bittime

Jadwal Migrasi Token Galxe ke Gravity

Proses migrasi akan dimulai pada 9 Juli 2024, dengan pasokan awal sebesar 12 miliar token G. Pengguna yang memiliki token GAL dapat menyelesaikan migrasi melalui portal migrasi resmi dengan rasio 1:60, yang berarti setiap 1 token GAL akan ditukar dengan 60 token G. Token G akan tersedia sebagai token ERC-20 di jaringan mainnet Gravity Alpha, Ethereum, BNB Chain, dan Base.

Nantinya, token G akan berfungsi sebagai token serbaguna, yang memainkan peran penting dalam tata kelola, transaksi, dan insentif. Migrasi token Galxe ke Gravity diharapkan dapat meningkatkan adopsi dan utilitas token di seluruh ekosistem.

Staking Meme Coin

Spesifikasi Token Gravity (G)

Token G akan tersedia sebagai token asli di mainnet Gravity Alpha dan sebagai token ERC-20 di jaringan Ethereum, BNB Chain, dan Base. Berikut detail spesifikasi token G.

  • Nama Token: Gravity
  • Ticker: G
  • Pasokan Awal Total: 12 Miliar G
  • Desimal: 18
  • Alamat Kontrak ERC-20: 0x9C7BEBa8F6eF6643aBd725e45a4E8387eF260649

Jaringan yang saat ini tersedia:

  • Ethereum: Pasokan awal 10 Miliar G
  • BNB Chain: Pasokan awal 2 Miliar G
  • Base: Pasokan awal 0 G (token G akan dijembatani dari jaringan lain ke jaringan Base)

Gift Bittime

Migrasi Token: Konversi Token GAL ke G 

Untuk memastikan proses migrasi berjalan dengan lancar, berikut langkah-langkah yang harus diikuti oleh pemegang token Galxe (GAL).

  1. Dompet Pribadi: Jika memegang token GAL di dompet pribadi (misalnya MetaMask) di jaringan Ethereum atau BNB Chain, kamu dapat menggunakan portal migrasi resmi untuk menyelesaikan migrasi. Token GAL yang ada akan dibakar dan kamu akan menerima token G dengan rasio 1:60 di jaringan yang sama. Gas fee akan diperlukan untuk menyelesaikan proses migrasi ini.
  2. CEX (Spot): Galxe bekerja sama dengan CEX yang didukung untuk memastikan GAL di dompet kamu akan secara otomatis dikonversi ke G. Jadi, kamu tidak perlu melakukan migrasi manual untuk GAL di CEX yang didukung. Daftar lengkap CEX yang didukung akan segera diinformasikan.
  3. CEX (Derivatif): Jika memiliki posisi derivatif terbuka (termasuk swap perpetual, opsi, dan futures), kamu dapat memeriksa detail proses migrasi dengan CEX karena Galxe tidak bertanggung jawab atas prosedur ini.
  4. Staking GAL: Semua GAL yang di-stake di platform staking GAL akan secara otomatis dikonversi ke G setelah 9 Juli 2024, dan tidak diperlukan tindakan dari staker.
  5. Platform Staking/Peminjaman Lainnya: Jika memiliki GAL yang di-stake atau dipinjamkan di platform selain Galxe, kamu harus membatalkan staking/peminjaman untuk melakukan migrasi manual dari GAL ke G melalui portal migrasi.

Setelah menyelesaikan migrasi on chain, token GAL yang ada akan dibakar, dan token G baru. Jika kamu tidak melihat token G di dompet setelah menyelesaikan proses migrasi, kamu dapat menambahkan G sebagai token ERC-20 kustom ke dompet kamu di Ethereum atau BNB Chain menggunakan alamat kontrak: 0x9C7BEBa8F6eF6643aBd725e45a4E8387eF260649.

Baca juga: Apa Itu Galxe? Ini Penjelasan Lengkapnya!

Keuntungan Token Gravity (G)

Selain memigrasi utilitas yang ada dari GAL, token G akan memperluas cakupan aplikasinya untuk melayani semua pengguna dalam ekosistem Galxe dan Gravity. Berikut beberapa fungsi utama dari token G.

  1. Staking: Staking G untuk berpartisipasi aktif dalam tata kelola, mengamankan jaringan, dan berkontribusi pada keberlanjutan jangka panjang ekosistem Galxe dan Gravity. Staker token G juga mendapatkan akses eksklusif ke hadiah dari aplikasi yang dibangun oleh Galxe.
  2. Tata Kelola: G DAO diatur oleh pemegang G. Sebagai kerangka kerja yang transparan, aman, dan terdesentralisasi, G DAO mendorong kesatuan dan kemajuan di antara anggotanya.
  3. Transaksi On-Chain: Sebagai token gas asli dari Gravity Chain, G digunakan untuk mengeksekusi dan membayar semua transaksi on chain.
  4. Pembayaran Biaya Aplikasi: Sebagai token utilitas dalam ekosistem Galxe, G digunakan untuk membayar biaya aplikasi yang dibangun oleh Galxe, termasuk Galxe Quest, Galxe Passport, Galxe Score, Alva, dan lainnya.

Migrasi token Galxe (GAL) ke Gravity (G) adalah langkah strategis yang bertujuan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dan menyederhanakan ekosistem. Dengan utilitas yang lebih luas dan adopsi yang lebih tinggi, harga Galxe diharapkan akan mengalami kenaikan signifikan. 

Untuk memastikan agar dapat menikmati manfaat penuh dari token Gravity (G), pemegang token GAL harus segera mempersiapkan diri untuk proses migrasi yang akan dimulai pada 9 Juli 2024.

Cara Beli Crypto di Bittime

Cara Beli Crypto di Bittime

Kamu bisa beli dan jual aset crypto dengan cara yang mudah dan aman melalui Bittime. Bittime adalah satu aplikasi kripto terbaik di Indonesia yang sudah resmi terdaftar Bappebti. 

Untuk bisa beli aset crypto di Bittime, pastikan kamu telah melakukan registrasi dan menyelesaikan verifikasi identitas. Selain itu, pastikan juga kalau kamu punya saldo yang cukup dengan melakukan deposit sejumlah dana ke wallet. Sekadar informasi, minimal pembelian aset di Bittime adalah Rp10.000. Setelah itu, barulah kamu bisa melakukan pembelian aset crypto di aplikasi. 

Pantau pergerakan grafik harga Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), Solana (SOL) dan kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.

Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.

Lucky Draw Rp15 Juta
PLPA Listing Announcement