Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK): Mana yang Harus Kamu Hold di 2025?

2024-12-28

Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)

BittimeMeme coin Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK) memiliki keunikan, baik dari segi asal-usul, performa harga, maupun ekosistemnya. 

Namun, mana yang lebih potensial untuk kamu hold pada tahun 2025? Baca artikel ini untuk mengetahui selengkapnya!

join registrasi lucky draw.webp

Asal-Usul Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)

Untuk membandingkan Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK), kamu harus tahu dulu asal-usul kedua meme coin ini. 

Pepe (PEPE) terinspirasi oleh karakter Pepe the Frog, yang pertama kali muncul dalam komik "Boy’s Club" pada tahun 2005 dan menjadi populer di platform seperti MySpace dan 4chan pada 2008. 

Sejak 2021, berbagai token berbasis Pepe the Frog mulai bermunculan, tetapi hanya PEPE yang berhasil mencapai kapitalisasi pasar lebih dari $1 miliar.

Sementara itu, Bonk (BONK) terinspirasi dari meme Shiba Inu yang terkena tongkat baseball dengan suara “bonk”. Meme ini populer sejak 2019 dan token BONK diluncurkan pada Desember 2022 di jaringan Solana.  

Baca Juga: Pepe (PEPE) vs Book of Meme (BOME): Perbandingan Meme Coin Paling Unik

Performa Harga Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)

Selanjutnya, untuk membandingkan Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK), mari kita lihat performa harga kedua meme coin ini. Pepe (PEPE) diluncurkan pada April 2023 dengan harga $0.000000190122 dan mencapai puncaknya di $0.00001665 pada Mei 2024. 

Meskipun telah turun 45% dari level tertinggi, PEPE masih mencatatkan kenaikan 4.686% sejak peluncuran. Dengan kapitalisasi pasar sebesar $3,8 miliar, PEPE menjadi meme coin terbesar ketiga setelah DOGE dan SHIB.

Sementara itu, Bonk (BONK) memulai perjalanannya di harga $0.000000090414 dan melonjak hingga $0.00004704 pada Maret 2024, sehingga memberikan pengembalian hingga 28.000% bagi pemegang awalnya. 

Saat ini, harganya turun 55% dari puncaknya, tetapi masih mencatatkan kenaikan 19.024% dari harga awal. Kapitalisasi pasar BONK saat ini berada di sekitar $1,4 miliar.

Baca Juga: Prediksi Harga Pepe Coin (PEPE) 2024: Bisa Naik Berapa di Akhir Tahun?

Tokenomics Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)

Untuk membandingkan Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK), mari kita juga melihat tokenomics kedua meme coin ini. 

Pepe (PEPE) memiliki total suplai 420,69 triliun token, dengan 93,1% dialokasikan untuk likuiditas dan 6,9% untuk CEX. Distribusi PEPE lebih terdesentralisasi, dengan 5 dompet terbesar hanya memegang 38% dari total suplai. 

Sementara itu, Bonk (BONK) memiliki total suplai 1 triliun token yang dialokasikan untuk insentif komunitas (40%), pemasaran (30%), likuiditas (20%), dan tim (10%). 

Token BONK juga memiliki mekanisme burn token untuk mengurangi suplai dan meningkatkan nilai. Namun, distribusi BONK relatif terpusat atau sentralisasi, dengan 5 dompet terbesar memegang 57% dari suplai.

Baca Juga: Prediksi Harga BOME 2024-2030: Bisakah Target $0.27 Tercapai?

Ekosistem dan Utilitas Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)

Selanjutnya, untuk membandingkan Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK), mari kita juga melihat ekosistem dan utilitas kedua meme coin ini. 

Ekosistem Pepe (PEPE) lebih terbatas, dengan beberapa marketplace NFT seperti OpenSea dan Rarible yang menerima token ini sebagai alat pembayaran. 

PEPE dapat dijembatani antara Ethereum, Arbitrum, dan BNB, tetapi kurang mendukung interoperabilitas dibandingkan BONK.

Sebaliknya, Bonk (BONK) memiliki ekosistem yang luas, mencakup marketplace NFT seperti Solanart dan Magic Eden, serta digunakan sebagai alat pembayaran di berbagai game dan aplikasi seperti BonkVerse dan Moonwalk. 

Token BONK juga telah menjembatani 10 blockchain lain, termasuk Ethereum, BNB, dan Polygon, serta sangat mendukung interoperabilitas.

Baca Juga: Top 5 Meme Coin yang Layak Dibeli di Akhir Tahun 2024

Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK): Hold yang Mana? 

Lalu, berdasarkan perbandingan antara Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK) di atas, mana yang harus kamu hold di tahun 2025? 

Pepe (PEPE) menawarkan desentralisasi yang lebih baik dan kapitalisasi pasar yang lebih besar, sedangkan Bonk (BONK) unggul dalam ekosistem yang lebih luas dan utilitas yang beragam. 

Jika kamu mencari meme coin dengan potensi adopsi luas dan ekosistem yang berkembang, BONK mungkin akan lebih menarik. Namun, jika desentralisasi dan loyalitas komunitas menjadi prioritas kamu, PEPE bisa menjadi pilihan yang lebih baik.

Baca Juga: 5 Meme Coin Terbaik di Jaringan SUI

FAQ Meme Coin

Apa itu Meme Coin?

Meme coin adalah jenis aset kripto yang terinspirasi dari meme viral di internet. 

Apakah Meme Coin merupakan Investasi yang Bagus?

Meme coin termasuk aset kripto dengan volatilitas tinggi sehingga cocok atau bagus bagi investor yang mengharapkan keuntungan jangka pendek.

Meme Coin Apa Saja yang Sudah Mencapai $1?

Ada beberapa meme coin yang saat ini sudah mencapai level $1, seperti Popcat (POPCAT), Dogwifhat (WIF), dan Peanut the Squirrel (PNUT).

Cara Beli Crypto di Bittime

Cara Beli NEW.webp

Ingin trading jual beli Bitcoin dan investasi crypto dengan mudah? Bittime siap membantu! Sebagai exchange crypto Indonesia yang terdaftar resmi di Bappebti, Bittime memastikan setiap transaksi aman dan cepat.

Mulai dengan registrasi dan verifikasi identitas, lalu lakukan deposit minimal Rp10.000. Setelah itu, kamu bisa langsung beli aset digital favoritmu!

Cek kurs BTC to IDR, ETH to IDR, SOL to IDR dan aset kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.

Selain itu, kunjungi Bittime Blog untuk mendapatkan berbagai update menarik dan informasi edukatif seputar dunia crypto. Temukan artikel terpercaya tentang Web3, teknologi blockchain, dan tips investasi aset digital yang dirancang untuk memperkaya pengetahuan kamu dalam dunia kripto.

Referensi

Katya V., BONK vs PEPE: Frogs or Dogs?, diakses pada 27 Desember 2024.

 

Penulis: IPR

Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.

Daftar Isi
Asal-Usul Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)
Performa Harga Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)
Tokenomics Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)
Ekosistem dan Utilitas Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK)
Pepe (PEPE) vs Bonk (BONK): Hold yang Mana? 
FAQ Meme Coin
Cara Beli Crypto di Bittime
Referensi
Staking PLPA
Auto Earn Ramadan