Xterio akan Luncurkan Token Xter dan Fitur Dashboard Poin

2024-08-21

Xterio akan Luncurkan Token Xter

BittimeXterio, penerbit game Web3, merilis beberapa pembaruan pada proyek-proyek mereka. Apa saja? Baca artikel ini untuk mengetahui selengkapnya!

Banner 2

Fitur Dashboard Poin dan Token Xter

Dalam waktu dekat, Xterio akan meluncurkan fitur dashboard poin. Fitur ini dirancang untuk memfasilitasi peluncuran token Xter, yang akan menjadi bagian ekosistem game Xterio. 

Fitur dashboard poin ini akan membuat pengguna untuk lebih mudah mengakses dan memanfaatkan token dalam berbagai game yang dikembangkan oleh Xterio.

Selain itu, Xterio juga merencanakan peningkatan situs web, termasuk penambahan kemampuan pembayaran dengan mata uang fiat dan fungsi bridge token. 

Ini berarti pengguna akan dapat membeli token Xter menggunakan mata uang tradisional serta mentransfer token antar platform dengan lebih mudah.  

Baca Juga: Game Web3 MAYG akan Diluncurkan di XAI, Ada Airdrop MAYG Sebesar 40%!

Proyek-Proyek Game Xterio

Selain peluncuran token dan peningkatan situs web, Xterio juga mengumumkan beberapa perubahan pada proyek-proyek game. Proyek asli TTT (The Turing Test) kini telah berganti nama menjadi "City Shadows" dan akan diposisikan sebagai game FPS PvPvE lintas platform. 

Xterio juga membahas proyek Palio, sebuah game AI pet yang berhasil menarik hampir 500.000 pengguna pada bulan April lalu. Palio direncanakan akan menjalani pengujian game sebelum akhir tahun ini.

Selain itu, game Age of Dino juga akan segera tersedia di berbagai platform, termasuk Apple App Store, Google Play Store, dan PC. 

banner staking coin.webp

Proyek Overworld Universe

Xterio juga mengungkapkan rencana untuk memperluas proyek Overworld. Proyek ini akan mencakup peluncuran beberapa game dan IP baru. 

Xterio sedang mengembangkan berbagai judul game yang akan dirilis di Telegram, peramban web, dan perangkat mobile dalam beberapa kuartal mendatang.

Pengalaman-pengalaman baru ini akan menawarkan gameplay dan tema yang berbeda dari game utama Xterio, serta memberikan variasi dan daya tarik yang lebih luas bagi para pemain.

Baca Juga: Apa itu Blum? Game Web3 Terbaru dengan Konsep Tap-to-Earn!

Cara Beli Crypto with Bittime

cara beli crypto di bittime

Kamu bisa beli dan jual aset crypto dengan cara yang mudah dan aman melalui Bittime. Bittime adalah satu aplikasi kripto terbaik di Indonesia yang sudah resmi terdaftar Bappebti. 

Untuk bisa beli aset crypto di Bittime, pastikan kamu telah melakukan registrasi dan menyelesaikan verifikasi identitas. Selain itu, pastikan juga kalau kamu punya saldo yang cukup dengan melakukan deposit sejumlah dana ke wallet. Sekadar informasi, minimal pembelian aset di Bittime adalah Rp10.000. Setelah itu, barulah kamu bisa melakukan pembelian aset crypto di aplikasi. 

Pantau pergerakan grafik harga Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), Solana (SOL) dan kripto lainnya untuk mengetahui tren crypto market hari ini secara real-time di Bittime.

Disclaimer: Pandangan yang diungkapkan secara eksklusif milik penulis dan tidak mencerminkan pandangan platform ini. Platform ini dan afiliasinya menolak segala tanggung jawab atas keakuratan atau kesesuaian informasi yang disediakan. Ini hanya untuk tujuan informasi dan bukan merupakan saran keuangan atau investasi.

Lucky Draw Rp15 Juta
PLPA Listing Announcement